Avatar: The Last Airbender adalah sebuah game PS2 yang diadaptasi dari serial kartun America yang ditayangkan pada saluran tv Nickelodeon. Nama lain dari game ini adalah Avatar: The Legend of Aang. Kedua nama ini, gua percaya, sama aja. Yang membedakan adalah The Last Airbender adalah nama yang dikeluarkan di USA sedangkan The Legend of Aang adalah nama untuk versi Europe nya.
Game ini gua mainin gak langsung di PS2, melainkan menggunakan emulator PS2 yang ada di android phone. Emulator yang gua pakai adalah AetherSX2. Kebetulan gua mainin game ini ketika versi emulatornya adalah V1.4-3064. Handphone yang gua pakai adalah Redmi Note 9 Pro, RAM 8 GB, memory internal 128GB.
Settingan emulator yang gua pakai itu pakai settingan default. Gamenya bisa berjalan lancar dengan settingan default, namun grafisnya agak berubah. Grafis yang berubah disini maksudnya adalah warna dan teksturnya. Menurut gua sih ga terlalu ganggu gamenya, cuma ketika ada cutscene, gambarnya jadi keliatan kurang bagus. Ini gua kasih contoh yang settingan default.
Untuk ngubah masalah grafis ini sebenernya bisa dengan mengubah settingan emulator bagian graphic yang GPU Render dari OpenGL (default) jadi Software. Cuma sayangnya kalau di HP gua ini, ketika pake settingan Software, FPSnya langsung drop jadi 30 FPS. Warna dan teksturnya terlihat lebih bagus seperti warna pada serial aslinya. Berikut gua kasih contoh kalau GPU Render nya di ganti jadi Software.
Kalau menggunakan settingan OpenGL, warnanya dan tekstur kurang bagus, tapi FPSnya bisa sampai ke 60 FPS bahkan lebih. Beberapa yang agak lambat kalau di tempat yang teksturnya berlebihan dan banyak, misalnya kayak di daerah Omashu (daerah tembok ke arah kota) dan di daerah Settler Village (banyak rintik hujan). Tapi itu pun FPS nya masih ok untuk dibuat main. Jadi dengan mengesampingkan grafis yang menurut gua ga terlalu fatal banget, gua tetep pilih pakai settingan defaultnya.
Kesimpulannya, game Avatar: The Last Aibender bisa dimainkan menggunakan emulator AetherSX2 di handphone Redmi Note 9 Pro 8/128 dengan settingan default. Meski gambarnya kurang bagus, secara alur game tidak ada masalah. Emulator AetherSX2 bisa memainkan game ini dengan lancar. Silahkan mencoba.
Sekian review game Avatar: The Last Airbender di emulator AetherSX2. Kalau kalian mau liat reviewnya tentang game ini, bisa liat post ini. Untuk daftar halaman lebih lengkapnya mengenai game ini bisa dilihat disini. Untuk liat semua game yang udah pernah gua mainin, bisa liat di post ini. Selamat membaca.
Comments
Post a Comment