Harvest Moon: A Wonderful Life Special Edition - Chapter 6 (Twilight)

Harvest Moon: A Wonderful Life Special Edition adalah salah satu series dari game Harvest Moon yang dirilis di PS2. Layaknya game Harvest Moon pada umumnya, di series ini kita akan melakukan bercocok tanam, nikah, dan punya anak. Tapi ada sesuatu yang menarik dari series ini. Alur cerita game ini dibagi jadi 6 chapter. Kali ini kita akan bahas tentang chapter terakhir atau chapter 6.

Di chapter ini, anak kita udah jadi orang dewasa. Mungkin sekitar umur 20an akhir. Seperti pada chapter sebelumnya, cara yang bisa kita lakuin untuk mengarahkan anak ke karir yang kita inginkan adalah berteman dengan orang yang mendukung karirnya, nunjukkin barang-barang yang berkaitan dengan karir, beraktivitas yang menujang karir (misal bertani, beternak, jalan kaki, menggali), pilih jawaban yang mendukung karir, dan ajak ngobrol ketika anak lagi di area yang mendukung karir itu. Misalnya, kita pengen anak kita jadi seniman, kita ajak ngobrol pas dia lagi di rumah Cody. Misal pengen anaknya jadi petani, ngajak ngobrol ketika dia lagi di ladang. Kuncinya adalah konsisten. Dalam kasus gua, gua dapet scene anak ke arah pendidikan di chapter 5, tapi ternyata endingnya malah dapet anak seniman. Karir anak bisa dilihat di akhir chapter ini (di ending).

Pada chapter ini, selain kita bisa dapet scene mandi, bagi yang belum dapet di chapter 5, kita bisa juga dapet scene anak konsultasi tentang percintaan. Gua dapet scene ini di anak cowo. Yang cewe kebetulan ga dapet, mungkin ada sesuatu yang kurang, makanya gak dapet. Cara dapetinnya adalah ke kamar kita lewat pintu dari kamar anak pada malam hari.

Di chapter ini gak ada perubahan yang signifikan pada dibandingkan chapter sebelumnya. Ternak ga ada yang baru, tanaman ga ada yang baru, tetangga juga ga ada yang baru. Masih sama seperti chapter sebelumnya.

Chapter ini adalah chapter terakhir, sehingga kita akan liat scene ending setelah tanggal 10 musim dingin. Di scene ending, kita akan liat karir mana yang dipilih anak kita. Kalau anak kita jadi petani atau peternak, nanti dia akan lanjutin usaha kita walaupun cuma salah satu (antara berternak atau bertani) dan Takakura akan pensiun. Kalau anak kita ga jadi petani atau peternak, misalnya musisi, seniman, atau pendidikan, nanti dia akan ninggalin rumah, ninggalin istri kita. Yang lanjutin usaha kita adalah istri kita dan Takakura.

Selesai dari scene ending, kita diajak untuk save game dan dibawa ke halaman utama lagi. Disini kita bisa load saveannya, dan kita akan masuk ke chapter tambahan atau Chapter 7, yang namanya Heaven. Ini adalah chapter khusus yang hanya ada di special edition. Chapter ini semacam chapter freeplay, dimana kita seolah-olah mainin chapter 3 lagi, tapi kita ga akan maju ke chapter selanjutnya. Jadi secara fisik, kita setua chapter 3, anak kita juga masih remaja, dan kita udah gak bisa bertambah tua, alias, kalau udah satu tahun, ya lanjut aja, tanpa ke chapter selanjutnya. Jadi intinya ceritanya udah abis di chapter 6, dan chapter 7 cuma buat yang masih mau main iseng aja

Sekian chapter 6 dan ending dari Harvest Moon: A Wonderful Life Special Edition.

Comments